Kembali Bangkit di Bali, Kymco Berniat Perluas Pasar
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Kamis, 30 Desember 2010 18:14 WIB
Kymco Benson Like. Dok: Kymco
Iklan
Iklan

TEMPO Interaktif, Jakarta:Sejak diluncurkan di Bali 21 Maret lalu, skuter anyar besutan Kymco yaitu Kymco Benson telah terjual 375 unit di wilayah Bali.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menariknya, dari jumlah tersebut 70 persen atau 276 unit diantaranya adalah tipe mewah yaitu Benson Classic atau biasa disebut Benson Like.

"Meskipun belum mencapai target penjualan yang kami tetapkan yaitu 500 unit, tetapi capaian ini cukup melegakan. Karena sebelumnya, kami vakum dalam waktu 20 bulan," papar Bens Astono,Presiden Direktur PT Benson Power Mobility (PT BPM) - Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) skuter Kymco di Indonesia, saat dihubungi Tempo, Kamis (30/12).

Bens mengatakan, pada 2011 mendatang pihaknya akan memperluas area pemasaran ke luar wilayah Bali, yaitu ke wilayah Jawa dan Sumatera. "Kami tetap fokus ke segmen pasar kami kelas menengah atas dan para ekspatriat. Bali masih tetap menjadi prioritas karena disinilah kami bangkit kembali," kata dia.

Menurut Bens dari 375 unit yang terjual di Bali sejak Maret lalu itu, 90 perseorangan baik ekspatriat maupun warga asli Indonesia. Sedangkan 10 persen perusahaan yang disewakan kepada wisatawan. "Yang pasti ini awal kebangkitan yang bagus," tandas dia optimistis.

Seperti diketahui, Kymco anyar itu ditawarkan dalam dua tipe yaitu Benson Classic atau biasa disebut Benson Like dan Benson Super 8. Benson Like dibanderol Rp 23,950 juta dan Benson Super 8 dibanderol Rp 21,750 juta on the road Bali .

Keduanya dibekali mesin 150 cc, empat tak, SOHC. Besaran itu diatas kapasitas rata-rata motor skuter yang ada di tanah air saat ini. Kedua mesin itu diklaim mampu menyemburkan tenaga 10,6 daya kuda pada 7.500 rpm dan torsi maksimum 11,5 Newton meter pada 5.500 rpm.

Sedangkan fitur pendukung maupun desain bodi, skuter ini mengadopsi gaya dan teknologi Eropa. Satu diantara fitur yanga ada di kedua varian itu adalah tiga kotak bagasi yang berada di depan kaki pengendara serta dibawah jok.

Kapasitas tangki bahan bakarnya mencapai 6,5 liter atau jauh lebih besar dibanding skuter lain.

ARIF ARIANTO

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi