Jeep Grand Cherokee SRT8 Edisi Eropa Tampil di Frankfurt  
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Sabtu, 3 September 2011 20:30 WIB
Jeep Grand Cherokee SRT8 (Dok. Jeep)
Iklan
Iklan

TEMPO Interaktif, Frankfurt - Jeep menggarap Grand Cherokee SRT8 (Street Racing Technology) terbaru untuk pasar Eropa. Model ini akan tampil perdana di ajang Frankfurt Motor Show 2011. Sesuai dengan namanya, mobil ini dilengkapi mesin bertenaga wah. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Keterangan resmi Jeep yang dikutip laman autoevolution.com, Sabtu, 3 September 2011 menyebutkan Jeep Grand Cherokee SRT8 ini diperkuat oleh mesin 6,4 liter HEMI V8.

Mesin ini menghasilkan output 471 Nm PS (347 kW / 465 bhp) dan torsi 630 (465 lb-ft). Disebutkan mesin ini bisa membuat mesin dari posisi diam ke 100 km/jam hanya membutuhkan waktu 4,8 detik. Adapun kecepatan puncak lebih dari 250 km/jam (155 mph).

Varian SRT8 ini memiliki semua fitur Grand Cherokee all-wheel drive. Fitur tambahannya antara lain teknologi peredaman aktif baru yang juga bisa menurunkan suspensi hingga 30 mm.

Fitur lain termasuk extractors panas kap-mount untuk pendinginan mesin, spoiler atap belakang dan diffuser belakang yang terintegrasi dengan knalpot dual-sport.

Di bagian dalam, interior berlapis kulit di Nappa dan sisipan serat karbon. Rencananya, Jeep akan menjual model SRT8 ini musim semi tahun depan.

RAJU FEBRIAN

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi