
Penampilan bagian belakang New Honda Scoopy yang lebih ramping dan dinamis dengan lampu sein menyatu pada bodi. TEMPO/Aditia Noviansyah
TEMPO.CO, Jakarta - PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan New Honda Scoopy eSP dengan tampilan baru yang diklaim telah mengaplikasikan teknologi pintar dari Honda dan beragam fitur lainnya.
Direktur Pemasaran AHM Margono Tanuwijaya mengatakan pengaplikasian teknologi pintar Honda pada generasi terbaru New Honda Scoopy eSP merupakan bagian dari komitmen AHM pada semua skutik Honda yang dipasarkan di Indonesia.
“New Honda Scoopy eSP ini menjadi produk AHM ketiga yang kami sematkan Honda Smart Technology. Kami berharap teknologi baru ini yang juga diperkaya beragam fitur baru ini dapat memenuhi kebutuhan konsumen mulai dari sebelum berkendara hingga tiba ke tempat tujuan," ujarnya seperti dikutip dari siaran pers, Rabu (13/5/2015).
New Honda Scoopy eSP mengaplikasikan eSP (Enhance Smart Power) pada mesin 110cc terbarunya, sehingga mampu memaksimalkan pembakaran secara efisien dan mengurangi gesekan guna menekan resiko terbuang percuma, serta mengoptimalkan energi yang keluar.
New Honda Scoopy eSP menyuguhkan performa yang lebih baik. Akselerasinya lebih baik dari generasi sebelumnya menjadi 12,98 detik pada jarak 0-200m dengan top speed hingga 91,6 km/jam. Konsumsi bahan bakarnya menjadi semakin irit di kelasnya yaitu 61,9 km/liter (metode ECE R40) dengan mengaktifkan fitur Idling Stop System (ISS).