Dishub NTB Berikan Transportasi Gratis untuk Penonton WorldSBK Mandalika
Reporter: Antara
Editor: Rafif Rahedian
Selasa, 19 Oktober 2021 11:14 WIB
Foto udara tikungan ke 17 lintasan Pertamina Mandalika International Street Circuit saat matahari terbenam di KEK Mandalika, Kuta, Praya, Lombok Tengah, NTB, Kamis 14 Oktober 2021. Pembelian tiket untuk event World Superbike secara resmi dibuka pada 18 Oktober 2021 secara online maupun ofline dengan syarat sudah dua kali vaksin COVID-19. ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Dinas Perhubungan (Dishub) Nusa Tenggara Barat (NTB) telah menyiapkan lima rute transportasi gratis bagi para penonton WorldSBK di Sirkuit Mandalika. Langkah ini diambil untuk mempermudah setiap orang yang ingin menikmati ajang balap internasional ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hal itu dibenarkan langsung oleh Kepala Dishub NTB, Lalu Moh Faozal. Ia menjelaskan, beberapa rute yang telah disiapkan salah satunya adalah Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid Lombok – Mandalika, Gili Mas Lembar – Mandalika, Bangsal – Mandalika, dan Islamic Center – Mandalika.

Tak hanya menetapkan Manajemen Rekayasa Lalu Lintas (MRLL), Dishub NTB, Damri dan organda NTB juga bekerja sama untuk memaskimalkan ajang WorldSBK. Ketiga pihak itu nantinya bakal memastikan ketersediaan transportasi WSBK Sirkuit Mandalika.

“Kami sudah menggelar koordinasi final untuk memastikan skema transportasi WSBK. Jadi jumlah kendaraan yang dilibatkan dan rute sudah fixed, termasuk tiga kantong parkir di sekitar venue,” kata Faozal, dikutip Gooto.com dari Antara.

Dishub NTB juga dikabarkan bakal menggratiskan transportasi di lima koridor yang sudah disediakan. Keputusan ini diambil untuk memberikan pelayanan dan kenyamanan bagi para penonton WorldSBK Sirkuit Mandalika.

“Kabar baiknya, semua transport di lima koridor ini free bagi pemegang tiket WSBK. Fasilitas rapid antigen juga disediakan di pintu masuk daerah, sehingga untuk yang masuk Lombok dan belum punya hasil rapid antigen, juga dilayani gratis,” terangnya.

Lebih lanjut, dirinya menjelaskan bahwa PT Damri bakal bertanggung jawab atas ketersediaan transportasi World Superbike Sirkuit Mandalika. Dengan begitu, Faozal berharap penonton mengurangi pemakaia kendaraan pribadi, demi mengantisipasi kemacetan.

Sejauh ini sudah ada sekitar 145 unit kendaraan transportasi penonton WorldSBK di Pertamina Mandalika International Street Circuit. Faozal juga menerangkan bahwa di kawasan Mandalika bakal disediakan transportasi shuttle bus di tiga kantong parkir menuju area sirkuit.

“Penyediaan transportasi dimaksudkan agar meminimalisir kendaraan pribadi dan mengarahkan ke transportasi massal yang tersedia,” lanjut Faozal menambahkan.

Baca: WorldSBK di Sirkuit Mandalika Berpotensi Hasilkan Rp 500 Miliar

ANTARA

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-installaplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi