Biaya Termahal Ganti Baterai Mobil Listrik BMW Tembus Rp 200 Juta
Reporter: Erwan Hartawan
Editor: Kusnadi Chahyono
Jumat, 3 November 2023 08:35 WIB
Baterai cell produksi BMW. (Foto: BMW)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Mobil listrik BMW di Indonesia mengisi segmen kendaraan premium dengan harga yang tembus miliaran rupiah. Harganya yang mahal tentu menjadi pertanyaan berapa kah harga dari baterai jika dilakukan pergantian.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Director of Sales BMW Group Indonesia Ariefin Makaminan mengatakan meski mengisi segmen premium, harga baterai mobil listrik  brand asal Jerman tersebut tidak sampai setengah dari harga mobilnya.

"Banyak konsumen berpikir harga baterai itu sama dengan harga mobilnya, atau bisa lebih mahal, atau setengah harga mobilnya. Kalau dari BMW, tergantung," kata dia di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Rabu, 1 November 2023.

Baterai cell produksi BMW. (Foto: BMW)

Ariefin Makaminan menjelaskan baterai dari BMW terdiri atas 10 modul. Setiap modul memiliki tarif Rp 20 juta untuk sekali penggantian

Artinya untuk pergantian satu baterai BMW bisa memakan biaya sampai Rp 200 juta. Namun pergantian tetap bisa dilakukan per modul saja.

"Harga per modul, kalau kita bertemu konsumen, satu modul itu Rp 20 juta," jelas Ariefin Makaminan.

BMW saat ini telah dibekali diagnostic tool untuk memantau kerusakan baterai. Konsumen tidak perlu mengganti seluruh baterai jika mengalami kerusakan.

"Digantinya per cell baterai, per modul. Karena kita punya teknologi, kita punya teknisi yang benar-benar terlatih, diagnostic kita bisa tahu, yang ini rusak, bahkan posisi yang rusak, ini yang diganti, jadi cuma itu saja yang diganti," sambung Ariefin Makaminan.

Baterai cell produksi BMW. (Foto: BMW)

Lebih lanjut, Ariefin Makaminan menegaskan BMW memiliki garansi 8 tahun atau 160 ribu kilometer, mana yang tercapai lebih dulu. Dia juga mengklaim sejauh ini belum ada konsumen yang menggantikan part baterai.

Kalau ada penurunan baterai, balik lagi garansi sampai 8 tahun, itu diganti sama BMW, tidak bermasalah. Selama 8 tahun jarang sekali kondisi baterai itu turun menjadi 80 persen, kalau turun di bawah 80 persen, kita akan ganti. Secara garansi kita akan ganti dengan yang baru. Berarti kan sebenarnya konsumen tidak perlu khawatir," ucap dia.

Diketahui BMW telah memasarkan beberapa model kendaraan listrik, di antaranya iX dijual Rp 2.428.000.000, i7 Rp 3.285.000.000, dan i4 Rp 2.108.000.000. Sementara untuk PHEV BMW XM dibanderol Rp 6.362.000.000 untuk on the road Jakarta.

Pilihan Editor: All New BMW X2 dan BMW iX2 Berorientasi Masa Depan

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi