Mencoba Tol Fungsional Solo-Jogja dengan Mitsubishi Pajero Sport
Reporter: Inforial
Editor: Kusnadi Chahyono
Jumat, 3 Mei 2024 17:20 WIB
Mitsubishi Pajero Sport. (Foto: Gooto/Dimas Prassetyo)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, JakartaMitsubishi Pajero Sport menjadi salah satu andalan tim Liputan Mudik Tempo untuk mengetahui sejauh mana tol fungsional Solo-Jogja sepanjang 22 kilometer dari Kartasura-Ngawen. Karena sudah dibuka sementara untuk memperlancar arus mudik dan balik Lebaran 2024 pada Jumat-Senin 5-15 April 2024.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tol mulai beroperasi pada pukul 06.00 WIB – 17.00 WIB untuk kendaraan golongan I nonbus. Pada arus mudik akan diberlakukan satu arah dari gerbang tol (GT) Colomadu menuju GT Ngawen.

Pada mudik lebaran 2024 ini, Tol fungsional Solo-Jogja masih digratiskan untuk penggunanya. Berbeda bila menggunakan jalur sebelumnya untuk mencapai Colomadu harus menempuh 1 jam, untuk tol fungsional ini hanya perlu sekitar 20 menit saja.

Kami temui memang beberapa bagian masih belum sempurna, terlihat dari pembatas tol masih dalam pembangunan serta beberapa lokasi masih harus berpindah jalur, karena pembangunan belum selesai.

Menggunakan Mitsubishi Pajero Sport meski jalanan terlihat belum teraspal dan masih memakai beton, redaman suspensi sangat mantap serta suara dapat teredam dengan baik. Padahal menggunakan ban dengan pelek 18 inci, pengendalian tetap mantap berkat penggunaan ban dengan profil 265/60 R18.

Kabin Mitsubishi Pajero Sport. (Foto: Gooto/Dimas Prassetyo)

Banyak rambu peringatan kecepatan laju maksimal mobil di angka 40 km/jam terpasang di pinggir jalur tol fungsional Solo-Jogja ini. Sehingga mampu menghindari terjadinya insiden di jalur yang masih minim rambu lalu lintas.

Beruntung adanya perlindungan selama perjalanan dengan Mitsubishi Pajero Sport memberikan ketenangan pengendara dan seluruh penumpangnya. Karena sudah ada fitur menghindari benturan dengan kendaraan depan yakni Forward Collision Mitigation System (FCM). Kendaraan akan memberikan peringatan dan melakukan pengereman otomatis, sehingga pengendara bisa lebih waspada. Indikator “Brake” akan terlihat di LCD panel instrumen.

Berbincang dengan Iptu Suyana SH Kapos Strong Poin Exit Tol Ngawen bahwa saat hari kedua pembukaan selama tiga jam sudah ada sekitar 1.000 kendaraan yang menggunakan jalur fungsional ini menuju Colomadu. Sedangkan hari pertama pembukaan Tol fungsional Solo-Jogja ini dibuka total ada 3.000 unit pengendara.

Selama perjalanan, pengemudi mendapatkan kenyamanan yang tak membuat lekas lelah. Karena posisi berkendara bisa disetel secara elektrik begitu juga dengan lingkar kemudi dapat disesuaikan secara tilt dan teleskopik.

Di balik lingkar kemudi sudah terdapat paddle shift, bila ingin mendapatkan respons performa secara instan dari mesin diesel 4 silinder 2.4L MIVEC Turbocharged. Lebih tepatnya berkapasitas 2.442 cc mampu kerahkan tenaga hingga 178 hp pada 3.500 rpm, serta torsinya berlimpah dengan 420 Nm pada 2.500 rpm.

head Unit Mitsubishi Pajero Sport. (Foto: Mitsubishi)

Tangan juga tak perlu repot untuk menyentuh layar infotainment berukuran 8 inci. Karena di lingkar kemudi sudah bisa mengoperasikan fitur audio, panggilan telepon, hingga navigasi. Dimudahkan pula dengan Adaptive Cruise Control dan dibantu juga oleh Forward Collision Mitigation System (FCM). Kendaraan akan memberikan peringatan dan melakukan pengereman otomatis, sehingga pengendara bisa lebih waspada. Indikator “Brake” akan terlihat di LCD panel instrumen.

Kebutuhan penumpang juga mengakomodir selama perjalanan, sehingga tetap nyaman meski perjalanan jauh. Terdapat cup holder hingga ada colokan listrik rumah serta sumber energi untuk mengisi ulang baterai ponsel. Selain itu Mitsubishi Pajero Sport sudah dilengkapi dengan sunroof yang menambah estetika pada mobil ini dan bermanfaat untuk menikmati keindahaan pada saat melakukan perjalanan jauh.

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi