
Johnny Darmawan Ketua Penyelenggara The 18th IIMS 2010 (tengah) dan Sudirman MR, Ketua Umum Gaikindo (kanan). (Raju Febrian/TEMPO)
TEMPO Interaktif, Jakarta:Gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2010 baru akan digelar lioma bulan mendatang. Namun, minat dari kalangan Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) untuk mengikuti pameran tahunan itu.
Hingga akhir Maret ini, sudah 23 ATPM yang telah menyatakan keikutsertaannya di hajatan itu, diantaranya Audi, BMW, Chevrolet, Daihatsu, Ford, Foton, Fuso, Hino, Honda, Hyundai, Isuzu, Jaguar, KIA, Mazda, Mercedes Benz, Mitsubishi, Nissan, Nissan Diesel, Proton, Subaru, Suzuki, Toyota dan VW.
"Selain ATPM, pameran juga akan diikuti oleh berbagai produk komponen, aksesoris serta produk dan jasa keuangan. Dengan semakin banyaknya ATPM dan produk maupun jasa pendukung pameran ini," tutur Johnny Darmawan, Ketua Panitia Penyelenggara IIMS 2010 di Jakarta, Selasa (30/3).
Namun, bukan hanya produsen, ATPM, dan produsen komponen atau aksesoris saja yang kini diberikan keleluasaan. Para pengunjung pun memiliki banyak pilihan sesuai keinginan. Terlebih di ajang itu, banyak kalangan ATPM yang meluncurkan produk anyar mereka.
"Kami juga ingin meningkatkan kenyamanan pengunjung maupun peserta pameran. Karena itu kami ingin menyajikan pameran yang lebih baik, termasuk pelaksanaan acara-acara pendukungnya. Selain parkir yang luas, aman dan nyaman, akses bagi pengunjung pun semakin mudah," papar Johnny.
IIMS 2010 yang digelar di JIExpo pada 23 Juli - 1 Agustus itu, menggunakan lahan seluas 100.000 meter persegi. Acara dimulai setiap pukul 10.00 - 21.00 WIB dengan harga tiket Rp 20 ribu untuk hari Senin - Kamis, dan Rp 30 ribu untuk hari Jumat - Minggu.
"Kami juga menyediakan free shutle bus untuk melayani pengunjung dari beberapa mal di Jakarta, yaitu Plaza Senayan, FX Center, dan Pondok Indah Mall," imbuh Johnny.
Sementara itu, Sudirman MR, Ketua Umum Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo)mengatakan, sejak beberapa tahun lalu IIMS bertujuan untuk menjawab keingintahuan masyarakat tentang industri otomotif, baik teknologi maupun produk-produknya.
"Namun, tidak bisa dimungkiri bahwa IIMS 2010 ini juga menjadi ajang transaksi yang sangat penting bagi industri otomotif di Indonesia," ujarnya.
ARIF ARIANTO | RAJU FEBRIAN