Dodge Journey, Membetot Perhatian Pengunjung IIMS 2011  
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Senin, 25 Juli 2011 00:43 WIB
Dodge Jpurney di Indonesia International Motor Show 2011. (Arif Arianto/TEMPO)
Iklan
Iklan

TEMPO Interaktif, Jakarta - Meski tercatat sebagai pendatang baru di gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS), merek Dodge terbukti mampu membuat gebrakan. Salah satu varian Dodge yang dipamerkan adalah Dodge Journey, tercatat sebagai salah satu mobil yang diminati pengunjung.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Sudah belasan SPK (surat pemesanan kendaraan) yang masuk, tapi persisnya lebih baik bertanya kepada pimpinan Chrysler," ujar seorang staf pemasaran PT Garasindo Inter Global (GIG), agen pemegang merek Chrysler di Indonesia, saat ditemui di arena IIMS, Kemayoran, Jakarta, Ahad, 24 Juli 2011.

Memang, di dashboard varian Crossover Utility Vehicle (CUV) itu terpampang tulisan ‘Sorry, I I Am Sold'. "Ini sudah terjual pada Sabtu (23 juli) kemarin," tutur petugas yang tak bersedia disebut namanya itu.

Ferial Fahmi, Chief Executive Officer PT GIG, memastikan kabar penjualan itu. Menurutnya, crossover premium memang tergolong cepat laku karena kesohoran merek itu di Tanah Air telah dikenal sejak beberapa dekade lalu.

"Karena nama Dodge sendiri di Indonesia memiliki penggemar fanatik. Bisa dibilang cukup melegenda," katanya saat dihubungi hari ini, 24 Juli 2011.

Pada sisi lain, lanjut Fahmi, CUV itu juga memiliki keunggulan. Mobil yang mengusung 2.400 cc itu memiliki kapasitas angkut hingga 7 penumpang dewasa. Kapasitas bagaisinya mencapai 784 liter, bahkan mencapai 1.461 liter bila kursi baris ketiga dilipat. "Kapasitas bagasi itu di atas rata-rata crossover di kelasnya," tuturnya.

Generasi terbaru Dodge Journey itu telah mengalami penyempurnaan struktur suspensi. Roda bagian depan menggunakan peranti suspensi independen, stabilizer, serta pegas baja lentur tapi kuat.

Adapun di bagian belakang dilengkapi dengan suspensi independent, multilink, dan stabilizer bar serta pegas spiral. Peranti tersebut diklaim mampu meredam gejala limbung kala mobil melesat dalam kecepatan tinggi ataupun di saat menikung.

Mobil yang dibanderol Rp 505-535 juta on the road Jakarta itu dilengkapi dengan serangkaian fitur canggih. Di antara fitur itu adalah electronic stability control, traction control, brake assis, serta side curtain airbag.

Lantas, berapa penjualan yang telah dibukukan? "Hingga hari ini sudah puluhan, persisnya saya belum cek. Mungkin di akhir pameran (IIMS) bisa diumumkan," ucap Fahmi.

Meski angka penjualan belum diketahui secara pasti, mobil ini banyak menyedot perhatian pengunjung. Setidaknya, itu terlihat sejak hari pertama pelaksanaan IIMS, sejumlah pasangan muda yang mengunjungi booth Chrysler selalu menyempatkan diri berfoto di samping mobil itu.

ARIF ARIANTO

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi