Ini Juara Pegang Subaru Selama 75 Jam 36 Menit
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Kamis, 3 November 2011 00:36 WIB
Chong Kiat Chi pemenang The MediaCorp Subaru Impreza WRX Challenge 2011 diapit Glenn Tan Group Chief Executive Motor Image Group (kanan), dan Florence Lian Managing Director MediaCorp Pte Ltd. (Dok. Subaru)
Iklan
Iklan

TEMPO Interaktif, Jakarta - Chong Kiat Chi akhirnya keluar sebagai pemenang dalam The MediaCorp Subaru Impreza WRX Challenge 2011. Manajer penjualan berusia 42 tahun itu berhasil bertahan memegang mobil Subaru selama 75 jam 36 menit.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Chong Kiat Chi yang mewakili Singapura mengalahkan 400 kostestan yang berasal dari 10 negara. Di hari terakhir, juara kedua tahun lalu Abdul Hamid Jonid, 52 tahun, yang dikenal dengan sebutan "Kachang" melepas tangannya setelah 75 jam 8 menit. Terakhir, Tilani Haresh Lachmandas, komersial eksekutif berusia 27 tahun, didiskualifikasi pada 75 jam 35 menit karena mengangkat tangannya dari tempat yang ditunjuk.

Sebagai pemenang, Chong Kiat Chi menerima hadiah utama berupa Subaru Imprezza WRX 2.5 MT Hatchback yang diserahkan Glenn Tan, Group Chief Executive dari Motor Image Group dan Florence Lian, Managing Director MediaCorp Pte Ltd. Sedangkan Tilani Haresh Lachmandas menerima hadiah uang tunai sebesar SGD 5.000.

"Saya gagal tahun lalu karena kelelahan. Tapi tahun ini dengan dukungan dari keluarga dan teman-teman, saya mampu bertahan selama yang saya bisa," kata Chong Kiat Chi dalam keterangan pers Motor Image, Rabu, 2 November 2011.

Meski demikian, Chong Kiat Chi yang mengikuti enam dari delapan kompetisi yang dilangsungkan sejak 2003 itu belum bisa memecahkan rekor terlama. Hingga saat ini rekor masih dipegang George Lee yang mencatat waktu 81 jam 32 menit pada 2008 lalu.

Glenn Tan, Direktur Eksekutif Tan Chong International Ltd., mengatakan gembira dengan kegembiraan para peserta di kompetisi ini. "Saya bangga melihat bagaimana tantangan ini membawa persahabatan dan semangat tim dari para kontestan. Mereka membantu satu sama lain untuk bertahan selama yang mereka mampu," katanya. 

RAJU FEBRIAN

Iklan

 


 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi