Mitsubishi Perluas Jaringan Pelayanan Konsumen
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Kamis, 17 November 2011 23:27 WIB
Armada baru yang memperkuat jajaran Mobile Workshop dari Mitsubishi (Dok. KTB)
Iklan
Iklan

TEMPO Interaktif, Jakarta - Peningkatan pelayanan konsumen terus digenjot PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB). Pemegang merek Mitsubishi di Indonesia itu menambah armada layanan mobile dan juga memperluas jaringan pelayanan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dalam keterangan persnya, Kamis, 17 November 2011, KTB menyebutkan pada tahun 2011 ini mereka menambah armada Mobile Workshop (MWS) dari 28 unit menjadi 60 unit. Layanan yang sudah dihadirkan KTB sejak tahun 2004 itu diperbanyak agar lebih menjangkau area-area yang jauh dari jangkauan dealer.

MItsubishi juga menambah jumlah layanan Home Service Kit (HSK). Layanan ke rumah yang sebelumnya hanya terdapat di 30 dealer resmi, kini diperluas ke seluruh bengkel dealer resmi Mitsubishi di Indonesia yang berjumlah 113 dealer.

Satu layanan baru adalah Motorbike Service yang berjumlah 35 unit dan tersebar di kota-kota besar di Indonesia yang terkenal dengan kemacetan. Servis gerak cepat dengan menggunakan sepeda motor ini sudah terdapat di kota-kota besar seperti Medan, Pekanbaru, Palembang, Lampung, Jambi, Padang, Jabodetabek, Bandung, Solo, Yogyakarta, Surabaya, Jember, Denpasar, Makassar, Manado, dan Banjarmasin.

"Pelayanan standard Only in Mitsubishi yang diaplikasikan di semua aspek pelayanan telah didukung sekitar 210 dealer resmi Mitsubishi di Indonesia. Ini merupakan bentuk perhatian kami kepada konsumen," tulis KTB.

RAJU FEBRIAN

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi