IIMS 2015 Targetkan 380 Ribu Pengunjung
Reporter: Tempo.co
Editor: Efri NP Ritonga
Rabu, 19 Agustus 2015 22:00 WIB
Para pengunjung memadati pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 di JiExpo, Jakarta, 10 September 2014. Tempo/Tony Hartawan
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pameran otomotif  Indonesia International Motor Show (IIMS), digelar mulai hari ini, Rabu, 19 Agustus hingga Ahad, 30 Agustus 2015. Arena pameran di Jakarta International Expo Kemayoran, Jakarta Pusat akan diisi oleh 50 merek mobil dan motor dari kendaraan niaga hingga mobil sport mewah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Ditargetkan akan ada 380 ribu pengunjung selama 12 hari pameran," kata Chief Executive Officer Kompas Gramedia, Agung Adiprasetyo, di JIExpo Kemayoran, Rabu, 19 Agustus 2015. Namun, Agung enggan mengatakan berapa target transaksi dari pameran ini. Anak usaha Kompas Gramedia, PT Dyandra Promosindo, merupakan penyelenggara IIMS. 

Pada hari pertama, pengunjung biasa baru bisa mendatangi arena pamer pada pukul 17.00 - 21.00 WIB. Harga tiket yang ditawarkan sebesar Rp 100 ribu. Untuk hari biasa, panitia mematok harga tiket Rp 40 ribu mulai pukul 11.00-21.00 WIB. Pada Jumat, Sabtu, dan Ahad, harga tiket lebih mahal, yakni Rp 60 ribu. Loket mulai dibuka pukul 10.00-21.00 WIB.

IIMS edisi 2015 bertemakan The Essence of Motor Show yang mengetengahkan semua elemen dan budaya otomotif. Para pesertanya terdiri dari kendaraan roda empat seperti Alfa Romeo, BMW, Chevrolet, Chrysler, Datsun, Dodge, Fiat, Ford, Honda, Hyundai, Isuzu, Jaguar, Jeep, KIA, Land Rover, Mazda, Mercedes, MINI, Mitsubishi, Nissan, Renault, Suzuki, Toyota, dan VW.

Dari jenis motor roda dua yang merupakan pendatang baru di ajang tahunan ini akan dimotori oleh Benelly, BMW Motorrad, Harley-Davidson, Honda, Husqvarna, Italjet, Kawasaki, KTM, Peugeot Scooter, Piaggio/Vespa, SOIB, Suzuki, SYM, Yamaha dan Zero Motorcycle. Tahun lalu, IIMS 2014 berhasil menarik 380.365 pengunjung dan membukukan transaksi senilai Rp 5,45 triliun.

Sebelumnya, Ketua I Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), Jongkie Sugiarto, mengatakan dengan adanya dua pameran otomotif angka penjualan kendaraan bermotor akan meningkat. Sejak Januari hingga Juli, tercatat 581 ribu mobil telah terjual. "Sampai akhir tahun targetnya 1 juta mobil," katanya. Jumlah tersebut turun dari penjualan 2014 sebanyak 1,2 juta unit mobil.

HUSSEIN ABRI YUSUF

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi