Honda India Siapkan CR-V 2019 Bermesin Diesel
Reporter: Terjemahan
Editor: Eko Ari Wibowo
Selasa, 6 Maret 2018 19:37 WIB
Honda CR-V Hybrid Prototype (hondanews.eu)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Honda bersiap untuk meluncurkan mobil SUV Honda CR-V bermesin diesel di India sekitar awal tahun 2019. Autocar telah mengungkapkan spesifikasi diesel CR-V Honda baru untuk pasar India. Saat ini, Toyota Fortuner masih menjadi pimpinan pasar saat ini dan model diesel paling banyak dicari.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Honda CR-V akan menawarkan alternatif untuk Fortuner untuk pembeli SUV di India. Bos Honda di India, Yoichiro Ueno cukup optimis; "Kami mengharapkan respon yang cukup besar terhadap CR-V karena segmen ini berorientasi diesel," kataya. Ia pun menyampaikan harga Honda CR-V diesel akan kompetitif, tentu untuk model yang paling redah.

Baca: Wuling Berminat Datangkan Rival Toyota Fortuner dan Honda CR-V

Di pasar seperti Thailand, Honda CR-V 2018 menggunakan mesin diesel Earth Dreams 1.6 liter yang mampu menghasilkan tenaga 158 bhp. Di Filipina, menggnakan mesin bertenaga lebih rendah 118 bhp, yang juga bisa sampai ke pasar India.

Bedanya dua mesin ini, versi 158bhp memiliki dua turbocharger, sedangkan versi 118bhp hanya menggunakan satu turbo. Namun soal torsi tidak berbeda terlalu jauh. Mesin turbo 118bhp menghasilkan 300Nm, sedangkan mesin twin-turbo 158bhp menghasilkan 350Nm.

Baca: Ini Kelebihan Toyota Avanza Crossover Buatan Malaysia

Mesin diesel turbo tunggal Honda CR-V dapat melaju dari 0-100kilometer per jam dalam waktu 11,2 detik, sedangkan unit diesel twin-turbo dapat membantu sprint CR-V dalam 9,7 detik, selisih 1,5 detik saja. Kedua versi tersebut dikawinkan dengan gearbox otomatis 9-speed, membuat Honda CR-V baru lebih mudah melaju melalui kondisi berkendara kota.

DRIVESPARK

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi