Quartararo dan Morbidelli Ingin Yamaha YZR-M1 Tak Ketinggalan di MotoGP Qatar
Reporter: Gooto.com
Editor: Kusnadi Chahyono
Kamis, 16 November 2023 10:44 WIB
Fabio Quartararo di MotoGP Malaysia 2023. (Foto: Yamaha)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, JakartaFabio Quartararo dan Franco Morbidelli sudah bersiap bertarung di bawah pancaran sinar lampu di sirkuit Losail, MotoGP Qatar, akhir pekan ini, 18-19 November 2023. Para mekanik tengah menyiapkan motor Yamaha YZR-M1 yang diharapkan bisa kompetitif di sirkuit sepanjang 5,3 km tersebut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Seperti diketahui sebelumnya, motor Yamaha YZR-M1 sudah bisa diandalkan meskipun masih tertinggal dari Ducati dan diharapkan bisa lebih konsisten menjaga kondisi ban melihat lintasan saat balapan akan berlangsung malam hari. Tentunya sangat menuntut pembalap bisa mendapatkan temperatur yang tepat.

“Saya mengawali balapan GP Malaysia dengan lebih baik dan saya cukup senang dengan kecepatan saya sepanjang akhir pekan itu,” ujar Fabio Quartararo

Pembalap asal Prancis tersebut mengatakan, “Mampu bertarung dengan pembalap lain dan meraih finis 5 besar adalah hal yang luar biasa. Tapi sekarang kami harus fokus pada GP berikutnya.” 

“Sudah lama sejak terakhir kali kami berkendara di Qatar. Balapan pada tahun 2022 tidak berjalan sebaik yang kami harapkan, namun kami memiliki motivasi untuk mendapatkan hasil yang lebih baik di tahun ini,” yakin Fabio Quartararo.

Sementara Franco Morbidelli mengatakan, “Balapan GP Malaysia menyenangkan karena saya bisa bertarung dengan banyak pembalap.” 

“Performa motornya sangat bagus, jadi jika kami bisa lebih unggul di grid, siapa yang tahu apa yang bisa kami lakukan? Saya berharap untuk mengetahuinya akhir pekan ini,” ungkap pembalap asal Italia ini.

Menjelaskan karakter sirkuit Losail ini Franco Morbidelli menyatakan, “Qatar, seperti Sepang, memiliki jalur lurus yang panjang, dan di Malaysia kami memiliki kecepatan yang bagus, jadi saya penasaran melihat apa yang bisa kami lakukan akhir pekan ini.”

Pilihan Editor: Bos Yamaha Pasang Target Baru di MotoGP Qatar 2023

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi